Pages

Friday, August 17, 2018

Tito Jelaskan Alasan Pilih Ari Dono jadi Wakapolri

INILAHCOM, Jakarta - Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan penunjukkan Komjen Pol Ari Dono sebagai Wakapolri dan Irjen Arief Sulistyo sebagai Kabareskrim telah melalui konsultasi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Pemilihan Pak Ari Dono sebagai Wakapolri tentu sudah diperhitungkan dengan matang dan saya telah mengkonsultasikan dengan Bapak Presiden, selama dua hari ini, kemudian dari beberapa nama yang saya sampaikan, kemudian beliau dan saya berikan masukan, memutuskan Pak Ari Dono sebagai Wakapolri," kata Tito di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (17/8/2018).

Tito menilai Ari Doni telah berhasil di berbagai tugas yang diberikan saat berdinas di Polda Sulawesi Tengah, dan ketika menjabat Kabareskrim.

"Saya akan jadikan Pak Ari Dono partner yang baik untuk mendukung tugas -tugas saya sebagai Kapolri, dan kepribadian yang tenang dan cool saya yakin beliau bisa bekerja dengan baik," ujarnya.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian telah secara resmi melantik mantan Kabsreskrim Polri, Komjen Ari Dono sebagai Wakapolri menggantikan Komjen Syarifuddin yang menjabat MenPAN-RB. [fad]

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.inilah.com/read/detail/2474707/tito-jelaskan-alasan-pilih-ari-dono-jadi-wakapolri

No comments:

Post a Comment