INILAHCOM, Bilbao - Real Madrid gagal meneruskan kemenangan beruntun mereka setelah ditahan imbang 1-1 oleh Athletic Bilbao, Minggu (16/9/2018) dini hari WIB.
Dalam lanjutan jornada keempat yang dilangsungkan di San Mames Stadium, Madrid sempat tertinggal dari tuan rumah berkat gol yang dicetak oleh Iker Munianin di menit ke-32, dan baru bisa menyamakan kedudukan di menit ke-63 lewat gol Isco.
Turun dengan skuad terbaik, Madrid berhasil mengancam di saat babak pertama baru berjalan dua menit. Namun sepakan yang dilepaskan oleh Luka Modric masih membentur pemain bertahan Bilbao.
Bilbao langsung merespon, di menit ke-14 mendapatkan peluang mencetak gol, tapi penyelesaian Inaki Williams belum mengarah ke gawang Thibaut Courtois.
Tuan rumah akhirnya mencetak gol pertama di laga ini pada menit ke-32. Berawal dari pergerakan Markel Susaeta di sisi kiri pertahanan Madrid, ia melepaskan umpan kepada Iker Muniain, dan dengan mudah Munianin memasukan bola ke gawang. Skor 1-0.
Menit ke-38 Madrid hampir menyamakan kedudukan lewat sepakan keras yang dilepaskan Marco Asensio, tapi sepakannya belum mengarah ke gawang dan membahayakan. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Pada awal babak kedua, Lopetegui memasukkan Casemiro menggantikan Dani Ceballos untuk memperkuat lini tengah. Hasilnya Madrid berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-63 lewat gol yang dicetak Isco.
Bermula dari umpan Toni Kroos ke Gareth Bale di sisi kiri pertahanan tuan rumah. Bale mengontrol bola dan langsung mengumpan ke kotak penalti Bilbao, Isco yang berdiri bebas berhasil menyundul bola tersebut masuk ke gawang dan berbuah gol. Skor 1-1.
Empat menit berselang Marco Asensio berpeluang membawa Madrid unggul, namun aksinya berhasil digagalkan setelah tinggal berhadapan dengan kiper tuan rumah Unai Simon.
Hingga akhir laga, Real Madrid maupun Bilbao tak bisa mencetak gol kedua. Skor 1-1 bertahan hingga peluit panjang akhir pertandingan dibunyikan wasit.
Dengan hasil Madrid berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan poin 10 dari empat laga, sedangkan Athletic Bilbao di posisi keempat dengan raihan lima poin dari tiga laga.
Susunan Pemain
Athletic Bilbao: Unai Simon; Oscar De Marcos, Yeray Alvarez, Inigo Martinez, Yuri Berchiche; Raul Garcia, Dani Garcia, Benat Etxebarria (Mikel Rico 81'); Markel Susaeta, Inaki Williams (Mikel San Jose 75'), Iker Muniain (Ander Capa 54')
Real Madrid: Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Sergio Ramos, Raphael Varane, Marcelo; Dani Ceballos (Casemiro 46'), Toni Kroos, Luka Modric (Isco 61'); Gareth Bale (Lucas Vazquez 75'), Karim Benzema, Marco Asensio.
https://bola.inilah.com/read/detail/2480181/madrid-ditahan-imbang-bilbao-1-1
No comments:
Post a Comment