Pages

Saturday, June 22, 2019

Madrid Bersedia Lepas James ke Napoli Asalkan ....

INILAHCOM, Madrid - Napoli tertarik merekrut James Rodriguez di jendela transfer musim panas ini. Namun, Real Madrid tak mau melepas James dengan status pinjaman.

James kembali ke Madrid setelah menjalani masa peminjaman di Bayarn Munchen sejak 2017 lalu. Dua musim berseragam The Bavarian, gelandang serang Kolombia itu terbilang punya kontribusi yang cukup signifikan. Dari 67 penampilan, ia bisa mengemas 15 gol serta melepaskan 20 assists. Di akhir musim 2018-19, James punya andil membawa Die Roten meraih gelar juara Bundesliga.

Namun demikian, Munchen enggan mempermanenkan status James yang bernilai 42 juta Euro. Artinya, pemain 27 tahun harus pulang ke Santiago Bernabeu dengan menyisakan kontrak sampai 2021 mendatang.

Di jendela transfer musim panas ini, Madrid sudah mendatangkan lima pemain baru termasuk Luka Jovic dan Eden Hazard. Nilai belanja kelimanya menyentuh angka 305 juta Euro. Los Blancos diyakini masih belum akan berhenti mendatangkan pemain bintang, konsekuensinya Madrid harus merampingkan skuad terlebih dulu dengan melepas sejumlah pemain guna mendapatkan pemasukan.

Salah satu yang diyakini bakal dilepas adalah James. Madrid sudah membuka pintu bagi klub yang berminat memakai jasa mantan pemain AS Monaco. Kabar terbaru menyebut Napoli sangat tertarik mendatangkan pemain berkaki kidal tersebut.

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, mengungkap ketertarikan pada James merupakan rekomendasi pelatih Carlo Ancelotti. Don Carlo pernah menangani James pada musim pertama masa peminjamannya di Munchen, namun kebersamaan mereka cuma sebentar setelah pelatih asal Italia itu dipecat pada September 2017.

"James Rodriguez adalah keinginan Ancelotti. Saya tidak tahu apakah kami 100 persen membutuhkannya," ujar De Laurentiis.

Dilansir dari Goal, Madrid tak masalah klub manapun yang mau merekrut James asalkan tidak mengajukan tawaran peminjaman. Kalaupun ada yang berani mau menebusnya, harga yang dipatok Madrid tak kurang dari 40-50 juta Euro.

Selain James, Madrid akan melepas 12 pemain lain diantaranya Mateo Kovacic, Isco, Gareth Bale, dan Marcelo.

Let's block ads! (Why?)

https://bola.inilah.com/read/detail/2532170/madrid-bersedia-lepas-james-ke-napoli-asalkan

No comments:

Post a Comment