
INILAHCOM, Turin - Agen Matthijs de Ligt, Mino Raiola, mengatakan Juventus adalah klub terbaik untuk kliennya, setelah menyelesaikan kepindahan dari Ajax Amsterdam.
Juventus kabarnya menebus De Ligt dengan harga 75 juta Euro, dengan kontrak selama lima musim atau hingga Juni 2024. De Ligt akan menerima gaji 7,5 juta Euro per musim.
Menurut Raiola, Juventus adalah klub yang tepat untuk De Ligt karena ia bisa meningkatkan kariernya. Terlebih bisa bermain bersama bek senior Bonucci dan Chiellini.
"Ini bukan pertanyaan tentang siapa yang paling menginginkannya, tetapi Juve adalah tim terbaik untuknya," kata Raiola dikutip dari Football Italia.
"Penting bagi bek untuk datang ke Italia. Dia bisa belajar menjadi yang terbaik di dunia di sini," lanjutnya.
"Langkah ini diperlukan untuk kariernya. Tentu saja, dia adalah bek muda terbaik. Setelah itu, dia hanya perlu sedikit waktu untuk menunjukkan bahwa dia yang terbaik di level yang berbeda," tandasnya menutup.
https://bola.inilah.com/read/detail/2536463/juventus-pilihan-tebaik-bagi-de-ligt
No comments:
Post a Comment