Pages

Friday, July 19, 2019

Labinov Lapan Gondol Top 99 Inovasi KemenPAN RB

INILAHCOM, Jakarta - Laboratorium Inovasi (Labinov) Lembaga Administrasi Negara (LAN) menerima penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2019 dari Kementerian PAN RB.

Penghargaan diberikan langsung oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Syafruddin kepada Kepala LAN, Adi Suryanto, bertempat di Gumaya Tower Hotel, Semarang, Kamis (18/7/2019).

Syafruddin menyatakan, terobosan yang lahir dari Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) 2019 ini tidak hanya fokus pada penerapan sistem informasi. Tetapi banyak juga bergerak dalam pemberdayaan masyarakat, mengakomodir kearifan lokal, serta kolaborasi dengan kaum muda atau milenial.

"Orientasinya bukan lagi sekedar untuk menjembatani kehadiran program pemerintah, tetapi juga mengakomodir kebutuhan dan kecenderungan karakter, budaya, dan DNA millenial, yaitu pelayanan yang semakin cepat, mudah, mudah, aksessibilitas tinggi," ujar Syafruddin dalam rilis kepada media, Jakarta, Jumat (19/7/2019), .

Labinov sendiri ditetapkan sebagai Top 99 setelah terpilih dari 3.156 proposal inovasi yang diajukan secara online melalui Sistem Informasi Inovasi Pelayanan Publik (SINOVIK).

Laboratorium inovasi merupakan program pendampingan, asistensi dan fasilitasi guna mendorong dan menumbuhkembangkan kesadaran, semangat dan aksi nyata inovasi administrasi negara di sektor publik. Sejak 2015-2018, Labinov telah menghasilkan 6.779 inovasi dari 67 lokus yang menyebar di seluruh Indonesia.

Kepala LAN, Adi Suryanto mengatakan inovasi yang paling baik adalah inovasi yang bermanfaat untuk masyarakat, bukan inovasi untuk untuk diri sendiri atau kepentingan golongan saja. "Sekecil apapun inovasi yang dilakukan, tapi masyarakat bisa langsung merasakan manfaatnya, itulah inovasi yang terbaik," kata dia.

Masuk atau tidaknya Laboratorium Inovasi ke tahap selanjutnya (Top 45), Labinov akan terus berjalan, terus membantu melahirkan inovasi-inovasi lainnya. "Kami menciptakan Laboratorium Inovasi didasari niat yang kuat untuk berkontribusi bagi terciptanya inovasi-inovasi baru," ungkap dia.

Pada kesempatan yang sama Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dalam sambutannya sebagai tuan rumah dan juga penyaji inovasi pelayanan publik terbanyak dalam kompetisi ini, mengapresiasi Diklat Kepemimpinan yang diselenggarakan oleh LAN.

Menurutnya, dengan adanya proyek perubahan yang harus dilaksanakan peserta diklat, membuat gairah jajaran birokrasi untuk berpikir inovatif dan berani melakukan tindakan-tindakan perubahan.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo, Direktur Utama Taspen Iqbal Lantaro, Direktur Utama BPJS Kesehatan Fachmi Idris, Wakapolda Jatim Brigjen Pol Toni Harmanto, serta para penerima penghargaan inovasi pelayanan public dari berbagai instansi pemerintah, baik pusat maupun daerah. [tar]

Let's block ads! (Why?)

https://ekonomi.inilah.com/read/detail/2536822/labinov-lapan-gondol-top-99-inovasi-kemenpan-rb

No comments:

Post a Comment