JAKARTA, iNews.id - Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) memberi sinyal akan menempatkan sosok muda pada pemerintahan periode kedua dengan KH Ma'ruf Amin. Dia pun menyebut kisaran umur menteri muda yaitu 20-25 atau 25-30 tahun.
Partai Perindo, salah satu partai politik (parpol) pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin, menyambut baik ide tersebut. Tidak hanya itu, Perindo bahkan sudah menyiapkan kader terbaiknya yaitu Angela Herliani Tanoesoedibjo.
"Kalau Pak Jokowi meminta kepada Perindo, maka nama yang salah satu diajukan adalah Angela," Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Perindo Ahmad Rofiq di kawasan Sentul International Comventiom Center, Bogor, Minggu (14/7/2019).
BACA JUGA:
Partai Golkar Nilai Tiga Kementerian Ini Cocok Diisi Menteri Muda
Wacana Menteri Muda di Kabinet Jokowi, Begini Otak-Atiknya Versi Milenial
Begini Tafsir Menteri Muda di Kabinet Jokowi-Ma’ruf Amin Versi PDIP
Namun, dia mengungkapkan, hingga kini Tim Kampanye Nasional (TKN) belum membahas siapa saja yang akan duduk di kursi kabinet Indonesia Kerja bersama presiden dan wakil presiden terpilih Jokowi dan KH Ma'ruf Amin. Dia memastikan, hal itu menjadi ranah presiden dan para ketua umum parpol.
"Soal kabinet, itu menjadi wilayah presiden dan ketua umum, sampai hari ini memang komunikasi terus berjalan. Soal menteri memang kita masih belum," kata Rofiq.
Partai Perindo, dia menyebut, mendukung sepenuhnya keputusan yang diambil mantan gubernur DKI Jakarta tersebut, terutama soal menteri muda. "Itu tidak menjadi keharusan karena usia milenial itu cukup banyak sekali, cukup banyak, cukup besar, jadi porsi millenial harus menjadi salah satu prioritas," ujarnya.
Sebelumnya, Presiden terpilih, Jokowi berencana memasukkan menteri muda di dalam kabinetnya periode 2019-2024. Namun, sejauh ini dia belum menentukan siapa saja tokoh muda yang dimaksud untuk menjadi menteri.
"Tapi yang jelas, kita ingin ada yang muda-muda dalam rangka regenerasi ke depan. Kenapa sih? Kan menteri boleh lah yang umur 20-25 tahun kan juga enggak apa-apa. Atau yang 25-30. Biar yang muda-muda bisa belajar kepemimpinan negara. Mungkin yang banyak 30-40. Tapi yang muda seperti yang 25-30, kenapa tidak sih," tutur Jokowi.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyebut Indonesia memiliki banyak potensi muda yang patut diberi kesempatan memberi sumbangsih untuk negara. "Banyak sekali, banyak sekali (anak muda bertalenta). Ya, mau tidak mau (ada perubahan kabinet) karena ada kepentingan yang berbeda," kata Jokowi.
Editor : Djibril Muhammad
https://www.inews.id/news/nasional/soal-menteri-muda-perindo-siap-ajukan-nama-angela-tanoesoedibjo/593881
No comments:
Post a Comment