TURIN, iNews.id – Defender anyar Juventus Matthijs De Ligt mengungkapkan kesedihannya berpisah dengan Ajax Amsterdam, klub yang sudah dibelanya sejak masih berada di tim junior pada 2008.
Meski begitu, De Ligt tetap tegar karena semua ini dia lakukan demi jenjang karier yang lebih baik di Juventus.
“Sedih rasanya meninggalkan Ajax. Saya bermain 10 tahun di tim junior dan utama Ajax. Saya mengalami saat-saat indah dan buruk di sana. Tetapi sayangnya saya harus mengambil langkah maju sekarang,” ujarnya.
“Rasanya seperti berada di rollercoaster. Tetapi selalu ada waktu dalam hidup ketika kita harus berpisah. Saya akan merindukan semua orang di Ajax, tetapi tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi di masa depan,” tuturnya.
De Ligt, resmi berseragam Si Nyonya Tua usai ditebus dengan biaya 75 juta euro (Rp1,17 triliun). Di Turin, dia diikat kontrak lima tahun atau hingga 2024 dan menerima gaji 7,5 juta euro (Rp117,4 miliar) per musim plus bonus 4,5 juta euro (Rp70,4 miliar).
Penampilan apiknya bersama klub berjuluk De Godenzonen itu musim lalu menjadi alasan Juventus tertarik meminangnya. Dia berhasil mengantarkan Ajax yang bermaterikan pemain muda menjadi semifinalis Liga Champions setelah mengalahkan Real Madrid di babak 16 besar dan Juve di babak perempat final.
Palang pintu berusia 19 tahun itu juga sukses membawa Klub Ibu Kota Belanda itu juara Eredivisie sekaligus Piala Liga Belanda.
De Ligt menjadi pemain keenam yang direkrut Juve di sepanjang bursa musim panas. Sebelumnya, klub Turin itu telah mengakuisisi Aaron Ramsey, Luca Pellegrini, Adrien Rabiot, Gianlugi Buffon, dan Merih Demiral.
Editor : Abdul Haris
https://www.inews.id/sport/soccer/direkrut-juventus-de-ligt-sedih-tinggalkan-ajax/598029
No comments:
Post a Comment